Monday, March 7, 2016

MERAWAT CIBLEK AGAR SUARANYA NGBREND KETIKA DI ADU DAN BERMENTAL BAJA

MERAWAT CIBLEK AGAR SUARANYA NGBREND KETIKA DI ADU DAN BERMENTAL BAJA

Bagaimana bikin burung ciblek jadi cepat gacor? Kuncinya ada di perawatan dan pemberian extra fooding, serta penjemuran. Layaknya kita ketahui ciblek yang telah kita kenal ada dua jenis type yakni ciblek dada putih serta ciblek dada kuning. Dari ke-2 type ciblek tersebut mempunyai kelebihan masing-masing.

  1. Ciblek dada putih. Mentalnya agak kurang tapi untuk suara tidak diragukan rata-rata biasa bersuara ngbrend dan bila telah kalah bertarung umumnya burung ini dapat lebih lama sembuhnya. 
  2. Burung Ciblek Dada Kuning, kelebihan mentalnya bagus, ciblek ini petarung tangguh dalam urusan mental, tapi untuk suara ngbrend agak susah untuk di latih, beda dengan ciblek putih punya bakat suara ngbrend. Tapi jangan khawatir ciblek kuning cukup cerdas untuk di latih agar suaranya ngbrend 
Ciblek dalam bahasa latinnya prinia famillia ini yaitu burung kecil yang lebih kurang tahun 80 - 90an ada banyak bertebaran di lingkungan tempat kita tinggal bahkan dihalaman rumah yang ada pohonnnya suka banyak cibleknya, Tapi sekarang menemukan burung ciblek agak sulit tidak seperti dulu. Nada khas suara burung ciblek digandrungi oleh beberapa kicaumania di seluruh indonesia bahkan burung ini pernah naik daun. Karena tingginya harga jual ciblek secara tidak langsung banyak perburuan lokal terhadap jenis burung ini. Dengan perburuan tersebut maka populasi ciblek berangsur-angsur mulai jarang tampak di alam bebas. Penangkapan yang terlalu berlebih jadi sebab menghilangnya burung ciblek di pekarangan maupun di kebun-kebun.

Ciblek jantan serta betina dapat dibedakan dari warna paruh sisi bawahnya. Untuk ciblek jantan dewasa warna paruh semuanya yaitu berwarna hitam namun untuk jantan muda warna paruh sisi bawahnya berwarna putih kepucatan dengan sedikit warna hitam di ujung paruhnya, namun untuk ciblek betina warna paruh sisi bawahnya berwarna putih.

Variasi nada burung ciblek umumnya seirama serta diperdengarkan dengan tempo tinggi ( ngotot ) serta terus-terusan, hingga enak didengar. Sebagian ciblek sudah bisa di master dengan nada burung lain. Arti nada tembakan, nada ngebren yaitu arti yang biasa dipakai oleh pengagum burung ini untuk menggambarkan nada burung ciblek yang tengah berkicau. Nada tembakan yaitu nada burung waktu memperdengarkan nada kerasnya dengan satu-persatu dengan tempo suara yang tidak demikian rapat. Ngebren yaitu nada ciblek yang diperdengarkan dengan tempo tinggi/rapat serta keras. Terasa jarang kita jumpai burung ciblek yang bersuara ”setengah hati”. Variasi nada burung ini dapat bergantung pada kecerdasan burung saat menangkap serta merekam nada burung lain di sekelilingnya.

Tidak saja untuk dipertandingkan, burung ciblek juga dikenal sebagai burung ”master” yang baik, terutama untuk burung kenari, branjangan, cucak hijau serta yang bahkan murai batu atau burung jenis lainnya.

Setingan Makanan burung ciblek untuk lomba
  1. Kasih pur khusus ciblek merk bebas, kalau saya biasa menggunakan pakan racikan sendiri bahan pokoknya pur untuk ayam bangkok plus menu lain2. 
  2. Tiap hari di kasih Jangkrik kecil pagi 3 ekor untuk sore 2 ekor 
  3. Khusus malam hari saya kasih ulat hongkong 3 ekor (perhatian Jangan lebih dari 3 ekor) 
  4. Kroto dikasih 1 minggu 2x ataupun bisa 1x 
Perawatan ciblek untuk lomba
  1. Penjemuran merupakan hal yang wajib, biasakan di jemur dari pagi sampai jam 11 siang 
  2. Sebelum di jemur ciblek harus di mandikan memakai shampo burung, kalau bisa sampai basah kuyup 
  3. Setelah di jemur ciblek harus di tempatkan di tempat yang nyaman, teduh dan di kasih/di cash betina sampai sore hari 
  4. Setelah jam 5 sore ciblek di kerodong untuk istirahat 
  5. Perhatian saat penjemuran burung ciblek jangan sampai mendengar atau melihat burung ciblek yang lain, karena ini akan mempengaruhi mental 
  6. H-1 akan lomba malamnya di mandikan lalu kasih kroto satu sendok teh 
  7. Lalu bisa disatukan dengan betina dlam satu kandang jangan dipisah 
  8. Point no 7 sangat penting karena ini merupakan rumus ciblek agar bermental baja 

Dalam point no 7 harus hati2, karena ciblek jantan pasti akan menyerang ciblek betina dan bisa menyebabkan kematian betinanya, ini perlu di latih agar ciblek jagoan kita tidak menyiksa betinanya

Cara melatihnya dengan sering menyatukan ke kandangnya, ketika ciblek jantan menyerang betina maka kedua burung tersebut harus di semprot dengan air sampai basah kuyup, lalu perhatikan ketika bulu burung kering, apakah si jantan masih menyerang betina? Jika masih menyerang segera pisahkan, latihan ini sangat di perlukan karena jika ciblek jantan sudah tidak menyerang betina. Maka bisa di pastikan ciblek kita akan bermental baja, dan mengeluarkan tembakan atau ngbrend ketika di lombakan. Teknisnya ketika di bawa ke lapang ciblek jantan bisa di satukan dengan ciblek betina.

Ketika sampai di arena lomba, burung jangan dipisahkan, tetap satu kandang. 15 menit burung akan di gantang baru ciblek betinanya di masukkan ke kandang lain.

Agan ingin tau hasilnya liat dan buktikan sendiri ciblek jagoan anda akan bertarung habis-habisan, perawatan ini hasil kreasi saya, yang telah terbukti dan teruji dilapangan menjadi juara 1 dan juara II piala bupati Purwakarta.

Untuk pakan racikan yang biasa saya berikan, yang membutuhkan resepnya nanti di lain waktu akan saya tuliskan cara meraciknya

Sekian terimakasih

Semoga bermanfaat

Salam kicau

3 comments:

  1. jangan ngaku peduliayam jikalau belum baca artikel ini!
    https://peduliayam.com/2019/04/17/atasi-penyakit-turun-urat-pada-ayam-aduan/
    https://peduliayam.com/2019/04/17/3-langkah-mudah-jinakkan-ayam-bangkok-liar/

    ReplyDelete
  2. Suka bermain SBOBET???
    mari bergabung dengan Winning303
    Dapatkan odds dan pertandingan paling update di dalamnya...

    Winning303 juga menyediakan permainan lain dengan 1 ID...
    1. Live Casino
    2. Poker
    3. Slot Online
    4. Lottery/Togel
    5. Sabung Ayam

    Menang Berapapun Akan Kami Bayar Bosku...!!

    Hubungi Kami di :
    Customer Service 24 Jam
    WA: +6287785425244

    ReplyDelete
  3. Bolavita Menyediakan Promo Bonus ROLLINGAN 1% Hingga Ratusan Juta Lho gan, Ayuk Mari Mendaftar Gratis Di Agen Bolavita..

    Jangan Lupa Juga Kunjungi www(.)bolavita(.)pw Untuk mendapatkan Undian Hadiah Yang Dipersembahkan Oleh Bolavita...
    Game Seru Online :
    • Sabung Ayam
    • Bola
    • Togel Online
    • Tangkas
    • Casino
    • Tembak Ikan
    • Poker
    • SLOT (Play1628)
    • WM Casino

    Untuk informasi lebih lanjut bisa hubungi kami via livechat ataupun :
    ✔ WA / TELEGRAM : +6281297392623

    ReplyDelete